Editing adalah proses menggabungkan dan mengkoordinasikan shot demi
shot menjadi keseluruhan sinematik yang utuh. Editing terdiri atas dua tahap.
Tahap pertama ketika editor mengambil rekaman dan kemudian memilah,
mengatur sebagai bahan yang akan dikombinasikan menjadi adegan secara
berurutan. Tahap kedua ketika editor merakit komponen-komponen dalam
bentuk akhir visual.
Dalam membuat presentasi video naskah berfungsi sebagai: 1. dasar penentuan kostum; 2. dasar penentuan pemeran; 3. dasar penghitungan anggaran; 4. dasar penentuan lokasi/dekorasi; 5. dasar pedoman pengambilan gambar/shooting; 6. pedoman utama dalam pelaksanaan produksi; 7. dasar penentuan peralatan yang akan dipergunakan;
8. dasar penentuan kerabat kerja yang diperlukan;
9. Dan-lain yang terkait dengan proses produksi.
Comments
Post a Comment